SOUTH CITY
Total Lahan : 55 Hektar
SOUTH CITY
SouthCity merupakan kawasan yang sangat strategis terletak di antara 3 wilayah berbeda yaitu Jakarta Selatan, Cinere dan Pondok Cabe. SouthCity juga berada di antara area dengan populasi padat yaitu Tangerang Selatan dan Depok. Dalam waktu dekat SouthCity akan dapat diakses dari stasiun MRT Lebak Bulus dan MRT Fatmawati, juga dapat diakses dari tol Depok-Antasari, karena pintu tol Andara akan beroperasi tahun ini juga, dilanjutkan dengan pintu tol Briggif di tahun berikutnya. Akses tambahan dari pintu tol Cinere juga akan tersedia bila jalan tol Cinere-Jagorawi selesai.
FORTUNIA RESIDENCES
Fortunia Residences merupakan sumber dari kenyamanan bagi mereka yang mencari perpaduan kualitas hidup yang luar biasa ditambah dengan semua kemewahan hidup kosmopolitan. Kami mengembangkan sebuah hunian untuk keluarga. Tempat tinggal didesain secara individu, dirancang dengan baik dan merupakan rumah pribadi yang elegan. Terletak di antara alam terbuka dengan taman yang indah dan tempat bermain. Fortunia Residences merupakan tempat yang sempurna bagi keluarga Anda untuk terbebas dari stres dan polusi yang memenuhi pusat kota Jakarta.
Kami berkomitmen untuk hanya menggunakan spesifikasi dan kualitas terbaik untuk semua desain. Fortunia Residences memberikan jaminan pada warganya bahwa rumah mereka dilengkapi dengan kualitas terbaik. Keamanan yang terjamin dan personil terlatih memberikan rasa tenang dan aman kepada semua penghuni
K. TIDUR/K. MANDI: 4/3 LT/LB: 157/180
Spesifikasi Teknis
- STRUKTUR
- Pondasi : Batu Kali
- Atap Baja Ringan
- FLOOR FINISH
- Carport : Coral Sikat + Batu Candi
- Teras : Keramik
- Interior : HT 60×60
- Bathroom : Keramik
- WALL FINISH
- Exterior : Dulux / Setara
- Interior : Catylac / Setara
- WINDOW & DOOR
- Frame : Aluminium
- WC : Engineering Door
- Pintu Utama : Solid Engineering
- Pintu Kamar Tidur : Engineering Door
- ROOF
- Roof & Finished : Genteng Beton Flat
- MECHANICAL
- Clean Water Supply : Shallow Well
- Septic Tank : Bio Septic Tank
- SANITAIR
- Closet Duduk : Toto / Setara (Kecuali Kamar Pembantu)
- Toyagi / Setara
Fortunia Residences berlokasi di kawasan superblok SouthCity seluas 55 hektare di Selatan Jakarta yang sangat strategis terletak diantara 3 wilayah berbeda yaitu Jakarta Selatan, Cinere dan Pondok Cabe. Dalam waktu dekat dapat diakses dari Stasiun MRT Lebak Bulus dan MRT Fatmawati, dan juga dapat diakses dari tol Depok-Antasari karena pintu tol Andara akan beroperasi tahun ini, dilanjutkan dengan pintu tol Brigiff di tahun depan. Akses tambahan dari pintu tol Cinere juga akan tersedia bila jalan tol Cinere-Jagorawi selesai. Hunian yang mengutamakan kenyamanan di kawasan yang nantinya akan menjadi sebuah kota mandiri dengan berbagai fasilitas, hiburan dan sentral bisnis terpadu.
LOKASI
Lokasi dan kemudahan akses, jadi dua faktor yang sangat diperhitungkan oleh calon pembeli properti. Hal ini pun disadari betul oleh PT Setiawan Dwi Tunggal yang mengembangkan SouthCity Square, yakni kawasan baru perumahan, ritel, komersial, dan perhotelan di Pondok Cabe, Tangerang Selatan.
Sang pengembang berkomitmen menawarkan beberapa akses menuju lokasi SouthCity Square. Sebut saja melalui stasiun MRT Lebak Bulus dan Fatmawati, jalan Tol Depok-Antasari melalui pintu Tol Andara dan Brigif, jalan Tol Cinere-Jagorawi melalui Pintu Tol Cinere.
Planning & Design Manager PT Setiawan Dwi Tunggal, Hendra Wijaya, mengatakan, kesemua akses tersebut akan mempermudah konsumen menjangkau kawasan SouthCity Square yang berdiri di lahan seluas 55 hektare itu.
Sebenarnya sudah ada satu jembatan yang dibangun sang pengembang pada 2015 lalu. Jembatan tersebut membentang dari Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Cinere, sampai ke Depok.
“Besarnya permintaan pasar menyebabkan pergeseran segmentasi di mana lokasi tidak lagi ditentukan oleh investor, melainkan desakan pasar yang cukup tinggi, dan itu harus didukung oleh aksesnya. Pengembang harus berani buka akses,” ujar Hendra seperti dikutip Kompas.com, Selasa (23/05/2017).
Sejumlah 20 unit yang dipasarkan pada tahap pertama langsung terjual 100 persen (sold out). Hal ini mendorong pengembang memulai pembangun tahap kedua sebanyak 24 unit, yang dipasarkan sejak Juli lalu. Pada awal 2018, akan menyusul pembangunan tahap ketiga sebanyak 30 unit.
“Kami berharap proyek ini bisa menjadi bagian dari pengembangan kawasan di Tangerang Selatan,” kata Hendra. Ke depan, kata Hendra lagi, di dalam kawasan proyek ini juga akan dibangun apartemen sebanyak 5.000 unit.
Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Budiawan, menambahkan, sektor properti di Tangsel secara perlahan terus tumbuh dan berkembang. Hal ini kelak akan mengimbangi Tangsel bagian Barat yang sudah berkembang lewat BSD City, Alam Sutera, dan proyek properti lainnya.
“Jembatan yang dibangun ke kawasan proyek ini sangat membantu memudahkan akses dari Pamulang, Pondok Cabe, ke Cinere, Depok. Kalau nanti lapangan terbang Pondok Cabe jadi bandara komersial pasti akan lebih bagus lagi,” kata Budiawan.
AKSES & AREA SEKITAR
Tol Depok – Antasari (Exit Tol Andara) – 5 Menit
Tol Cinere – Jagorawi (Exit Tol Brigiff) – 5 Menit
Stasiun MRT Lebak Bulus & Fatmawati – 15 Menit
Terminal Lebak Bulus – 15 Menit
Rumah Sakit Mayapada Lebak Bulus – 15 Menit
Sekolah International Kharisma Bangsa – 5 Menit
Mal Pondok Indah – 15 Menit
Ace Hardware – 5 Menit
Supermarket Giant & Carrefour – 5 Menit
SouthCity Tawarkan Ruko Tahap 2 di Selatan Jakarta
SouthCity merupakan proyek landmark di selatan Jakarta. Menempati lahan seluas 55 hektare, proyek properti ini mengusung masterplan bertema A World of Our Own, sebuah kawasan yang memadukan perumahan, ritel, komersial, dan perhotelan. SouthCity ingin memenuhi beragam kebutuhan masyarakat kosmopolitan yang dipadukan dengan gaya hidup mereka.
Sang pengembang yang terkenal dengan berbagai proyek landmark di Jakarta itu, kini memang melirik kawasan selatan Jakarta untuk mengembangkan proyek propertinya.
Setelah sukses memasarkan 20 rumah toko (ruko) pada SouthCity Square tahap pertama yang sold out, kini Southcity menawarkan 24 ruko SouthCity Square tahap kedua. Penawaran ini demi memenuhi permintaan ruko yang sangat tinggi di kawasan tersebut. SouthCity Square tahap kedua diluncurkan pada Minggu (16/7/2017) lalu di Pondok Cabe, Tangerang Selatan.
Ruko SouthCity Square tahap kedua merupakan tempat kuliner modern dengan memadukan restoran, bar, dan kedai kopi. Desain SouthCity Square rencananya akan dibangun dengan nuansa ruko butik dengan facade kaca dan pemandangan tropis di sekelilingnya.

Mengusung tagline: “It’s Happening”, SouthCity Square menawarkan fasilitas internet cepat dan parkir basement dengan akses langsung dari basement ke masing-masing ruko di lantai dasar dengan kapasitas hingga 300 kendaraan.
Lokasi SouthCity Square persisnya di Jalan Raya SouthCity, yang menghubungkan dua jalan utama di kawasan itu yakni Jalan Raya Pondok Cabe dan Jalan Raya Cinere. Lokasi tersebut menjadi alasan bagi manajemen untuk menawarkan proyek tahap kedua yang dipasarkan dengan 4 kategori.
Kategori 1: 5.5 m x 17.5 m = 393.25 m2
Kategori 2: 8.2 m x 17.5 m = 586.30 m2
Kategori 3: 9.7 m x 17.5 m = 691.30 m2
Kategori 4: 11.85 m x17.5 m = 845.03 m2
Selaku Planning and Design Manager SouthCity, Hendra Wijaya memaparkan bahwa dipasarkannya 24 unit ruko pada tahap kedua itu tidak terlepas dari tingginya permintaan konsumen terhadap ruko dengan fasilitas yang lengkap.
“Konsep ini sesuai dengan komitmen kami. Keamanan dan kenyamanan menjadi prioritas kami. Kami memang ingin mendefinisikan kembali kehidupan kota di selatan Jakarta dengan menggabungkan standar hidup mewah yang cerdas dengan elemen dinamis kehidupan kota,” kata Hendra usai acara peluncuran SouthCity Square tahap 2.
Proyek South City seluas 55 hektare menjadi kawasan pusat bisnis atau central business district (CBD) di selatan Jakarta. Lokasi proyek mixed use ini cukup strategis berada di antara Jakarta Selatan, Cinere (Depok) dan Pondok Cabe (Tangerang Selatan).
Planning & Design Manager Setiawan Dwi Tunggal Hendra Wijaya menuturkan kawasan South City memiliki konsep unik. Pasalnya, meski akan dikembangkan seperti CBD lain di tengah kota yang modern, namun proyek ini memiliki keunggulan alam yang masih asri. Di sini kontur lahan berbukit dengan vegetasi eksisting yang sangat luas, ada sungai, dan danau.
“Kami akan tetap menjaga kondisi alam yang asri di sini sebagai sisi lebih atau keunggulan dibanding kawasan bisnis lainnya,” ujar Hendra.
Pengembang CBD South City menyadari faktor akses sangat penting, sehingga pengembangan infrastruktur untuk menunjang dan mewujudkan konsep di kawasan properti terpadu ini terus dibangun. Salah satunya jembatan yang menghubungkan kawasan itu ke Cinere sudah diresmikan pada Maret 2015. silam, Jembatan penghubung ini membentang dari PondokCabe, Tangerang Selatan, Cinere sampai ke Depok.
Lokasi South City akan dapat diakses melalui berbagai cara dari mulai transportasi umum seperti lewat stasiun MRT Lebak Bulus dan Fatmawati, jalan tol Depok-Antasari melalui pintu tol Andara dan Brigif, serta jalan tol Cinere-Jagorawi melalui pintu tol Cinere.
“Kami memiliki visi untuk menciptakan ‘A World of Our Own’, sebuah daya tarik untuk kaum millenials, eksekutif muda dan keluarga muda karena menawarkan hunian dengan berbagai fasilitas dan sentral bisnis terpadu yang nyaman,” ujar Hendra.
Sebagai langkah awal pengembangan, pengembang telah mengalokasi lahan seluas 1,7 hektare untuk pengembangan CBD South City Square yang terdiri dari puluhan unit shophouse atau rumah toko (ruko) yang dipasarkan dalam tiga tahap. Dimana tahap pertama sudah sold out, dan saat ini dipasarkan proyek shophouse tahap kedua dan dilanjutkan tahap ketiga. Berikutnya akan dikembangkan apartemen sebanyak 5.000 unit.
South City Square ditujukan sebagai kawasan kuliner lengkap dengan berbagai macam restoran, bar dan kedai kopi sehingga dapat menjadi sebuah area meet up yang nyaman sambil menikmati makanan dan minuman. Diharapkan area pusat kuliner ini dapat menghidupkan aktivitas di kawasan tersebut.
“Dengan pembangunan jalan tol Antasari, kawasan ini makin strategis dan akan terus meningkat sehingga konsep South City Square untuk eat, meet, and play sangat cocok sekali. Uniknya, setiap ruko memiliki basement sehingga parkir bisa lebih luas selain di lantai ground,” papar dia.
South City Square mengusung desain bernuansa ruko butik dengan fasad kaca dan tentunya pemandangan tropis yang indah di sekelilingnya.South City Square mempunyai empat buah tipe ruko yang telah dipasarkan.
Tahap pertama telah dipasarkan 20 unit dan sudah terjual sebanyak 100%. Dan saat ini sedang dibangun tahap kedua sebanyak 24 unit yang mulai dipasarkan pada Juli 2017, disusul oleh tahap ketiga dengan pembangunan 30 unit pada awal 2018.
Pengembangan South City Square, menurut Hendra, sudah mengantongi IMB dengan No. 644.2/31-DPMPTSP/2017, sehingga memberikan rasa aman dan nyaman kepada para konsumen.
Setiawan Dwi Tunggal memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun berinvestasi di bidang properti, dan pemegang sahamnya sudah terlibat dalam beberapa proyek prestisius di seluruh Indonesia, seperti Pacific Place Jakarta, Equity Tower, SCBD Suites, Kingland Avenue, Visenda Residence serta beberapa proyek lainnya
0 Comments